Cara Meningkatkan Penghasilan Dari PropellerAds


Cara Jitu Tingkatkan Penghasilan Blog Dengan PropellerAds

PropellerAds Media adalah sebuah jaringan periklanan berbasis CPM (Cost Per Mile) yang berbasis di United Kingdom. Dari sisi history, ad network yang satu ini sebenarnya masih tergolong baru, namun keberadaannya semakin mendapat tempat lantaran sebagian besar publisher-nya merasa puas dengan imbal-balik yang diberikan, termasuk saya. PropellerAds memungkinkan blogger untuk meningkatkan penghasilan online mereka sesuai dengan nilai jual blog yang bersangkutan mencakup beberapa aspek, mulai geografi trafik, volume trafik, kualitas konten, dan sejumlah apsek terkait.
Bagi sahabat pembaca yang selama ini dihadapkan dengan masalah penghasilan ngeblog tak kunjung memperlihatkan peningkatan, saya rasa PropellerAds bisa memberikan perbedaan. PropellerAds menawarkan sejumlah kelebihan yang secara teori dapat memberikan hasil terbaik bagi publisher, mulai variasi format iklan, iklan khusus untuk perangkat mobile, iklan pop-under dengan rate CPM tinggi, dan juga tidak memberlakukan persyaratan yang memberatkan pihak publisher. Satu lagi yang saya suka dari PropellerAds, iklan langsung bekerja dengan baik begitu script dipasang di blog. Berbeda dengan kebanyakan jaringan periklanan lain yang pada umumnya membutuhkan waktu lebih lama.
Untuk mengenal lebih jauh PropellerAds, ada baiknya Anda membaca artikel berikut:
  • Laporan penghasilan dari PropellerAds Mei 2016
  • Pembayaran pertama dari PropellerAds
  • $1k pertama dari PropellerAds
  • Review iklan CPM terbaik untuk blog bahasa Indonesia
Bagi Anda yang belum memiliki akun publisher PropellerAds, silakan mendaftar terlebih dulu. Hasil yang saya dapat tidak menutup kemungkinan berbeda dengan yang akan Anda dapat sehingga Anda perlu mencobanya terlebih dulu.

Jika Anda sudah memiliki akun publisher PropellerAds, saatnya untuk memaksimalkan penghasilan Anda dari jaringan periklanan CPM terbaik ini. Dibawah ini saya rangkumkan sejumlah kiat untuk meningkatkan penghasilan dari PropellerAds.

Cara Meningkatkan Penghasilan Dari PropellerAds

1. Pasang Iklan Jenis Pop-under (Onclick)

PropellerAds menyediakan berbagai macam format iklan, dan dari kesekian banyak format iklan yang tersedia, format iklan pop-under merupakan yang terbaik. Performa iklan pop-under jauh mengungguli format iklan PropellerAds lainnya. Silakan simak screenshot dibawah.
penghasilan dari propellerads
Seperti tertera pada screenshot diatas, jumlah earnings dari iklan berjeniis pop-under memiliki presentase paling tinggi, yakni sebesar $219.46. Agar tidak mengganggu kenyamanan pengunjung, pastikan Anda tidak memasang iklan pop-under secara berlebihan.

2. Pasang Iklan Dialog Ads

Performa iklan berjenis Dialog Ads memang tidak sebagus pop-under, namun Anda wajib memasangnya guna mendapat hasil yang maksimal. Sebagai informasi, iklan Dialog Ads ini tidak akan mengurangi CTR (Click Through Rate) iklan lain karena Dialog Ads hanya akan muncul pada perangkat mobile, artinya iklan hanya akan tampil jika blog Anda diakses melalui ponsel.

3. Pasang Native Direct Ads

Native Direct Ads kompatibel untuk beberapa jenis situs blog, seperti situs blog wallpaper, download, streaming, atau video. eCPM Native Direct Ads ini pada umumnya cukup tinggi sehingga bisa meningkatkan penghasilan Anda. Namun, ia hanya bisa bekerja dengan baik jika situs blog Anda merupakan situs blog dengan tema sebagaimana saya sebutkan. Untuk situs blog bertema tutorial atau tema terkait hasilnya tidak maksimal, jadi Anda tidak perlu memprioritaskannya.

4. Tempatkan Iklan Banner Diposisi Terbaik

Sebagai informasi, iklan banner PropellerAds hanya dapat dipasangkan di situs blog yang memiliki lalu lintas harian 10.000 uv. Artinya, jika trafik blog Anda dibawah 10.000 uv/hari, maka Anda tidak dimungkinkan untuk memasang iklan banner. Sementara itu, bagi Anda yang memiliki blog dengan trafik harian mencapai 10.000 uv, silakan posisikan iklan banner pada ruang yang paling strategis, seperti di bagian header, sidebar-atas, atau dibawah artikel.

5. Hindari Memasang Iklan Pop-under Lain

Pada dasarnya Anda dimungkinkan untuk memasang iklan pop-under hingga tiga ad networks. Namun, hal ini akan berdampak pada mengecilnya penghasilan Anda dari salah satu jaringan periklanan. Jika fokus Anda adalah untuk meningkatkan penghasilan dari PropellerAds, maka pastikan Anda lebih memprioritaskan iklan PropellerAds. Studi kasus menunjukkan, rate CPM PropellerAds berpotensi mengalami penurunan makala pada blog yang sama juga terpasang iklan pop-under lain. Selain itu, terlalu banyak memasang iklan pop-under juga akan mengganggu kenyamanan pengunjung sehingga akan memberi efek negatif.
Nah, demikian 5 kiat untuk meningkatkan earnings dari PropellerAds. Jika Anda menerapkannya dengan baik, saya yakin penghasilan Anda akan mengalami peningkatan. Namun, terlepas dari apa yang saya paparkan diatas, tinggi-rendahnya penghasilan dari jaringan periklanan juga dipengaruhi sejumlah faktor lain, seperti stabilitas trafik, dominasi geografi pengunjung, dan kualitas situs blog publisher. Semoga bermanfaat.


CARA MENAIKKAN TRAFFIK PENDAPATAN IKLAN PADA WEBSITE, BLOGGER, DAN WORDPRESS

0 Response to "Cara Meningkatkan Penghasilan Dari PropellerAds"

Post a Comment